Peluncuran Akiba’s Beat (JP) Akhirnya Ditunda

0
364

Peluncuran game Akiba’s Beat dipastikan akan tertunda, dari yang awalnya dijadwalkan rilis pada musim gugur 2016 ke wilayah Jepang, menjadi musim dingin 2016.

Menurut Acquire, studio pengembang membutuhkan sedikit lagi waktu untuk memastikan pada saat peluncuran nanti game ini bisa memenuhi ekspektasi gamers. Game action RPG eksklusif PS4 dan PS Vita ini pernah dikabarkan melalui Weekly Famitsu akan dirilis pada tanggal 13 Oktober 2016, dan Acquire sendiri memang tidak pernah mengumumkan tanggal rilis game lewat media lain.

Selain ke wilayah Jepang, Akiba’s Beat juga direncanakan rilis ke wilayah Amerika Utara pada musim dingin tahun ini.