Energy Hook Siap Meluncur ke PS4 Awal Bulan Depan

0
292

Happion Laboratories (pengembang game) baru saja mengumumkan bahwa Energy Hook akan dirilis dalam format digital ke PlayStation 4 pada tanggal 5 Juli 2016.

Energy Hook dikembangkan oleh seorang pengembang yang dahulu membuat prototipe sistem gelantungan dalam game Spider-Man 2.  Dalam game ini gamers dapat berlarian di dinding, bergelantungan, melompat dan melaju cepat dengan jet pack serta bergaya diudara untuk mendapatkan point tertentu. Dengan melakukan berbagai macam trik dalam satu waktu, maka point yang didapat juga akan berlipat ganda.

Game ini tidak memiliki alur cerita, tiap level dikembangkan oleh pengembang yang berbeda, maka dari itu gamers akan merasakan perbedaan yang kental di tiap level-nya. Energy Hook menghadirkan berbagai macam map mulai dari cyberpunk city, map dengan latar penuh bebatuan terjal dan daratan yang mengapung di awan, serta level penuh tantangan dimana gamers dipaksa untuk terus menerus bergelantungan  atau mati.

Untuk lebih jelasnya, saksikan trailer gameplay Energy Hook pada video di bawah ini.