Demo Valkyria: Azure Revolution Selanjutnya Tengah Direncanakan

0
306

Saat ini memang baru hanya sebagian kecil saja gamers yang bisa menjajal demo game Valkyria: Azure Revolution, namun menurut Youichi Shimosato (produser game), tidak lama lagi akan ada demo yang bisa dinikmati oleh seluruh gamers.

“Kami akan merilis demo Ver 2.0 tidak lama lagi, dan mulai minggu depan kami akan menggelar berbagai event hands-on di sejumlah wilayah,” kata Shimosato kepada Gamer.ne.jp. “Kedepannya kami berencana untuk merilis lagi demo tambahan. Pada saat ini kami berencana untuk mengajak seluruh gamers mencoba demo tersebut, tidak seperti sekarang yang hanya dibatasi untuk sejumlah user.” Shimosato menambahkan. Ketika ditanya sudah sejauh mana pengembangan game dilakukan, Shimosato menjawab bahwa kini pihak studio tengah menambah berbagai elemen yang perlu dihadirkan dalam game, memperbaiki beberapa masalah minor dan juga menghilangkan sejumlah bug yang mengganggu.

Valkyria: Azure Revolution dijadwalkan rilis ke PS4 dan PS Vita wilayah Jepang pada tanggal 19 Januari 2017. Belum ada konfirmasi kapan game ini akan dirilis di luar wilayah Jepang.