Asik! BlazBlue: Central Fiction Pasti Rilis ke Wilayah Barat Kuartal ke 4 Tahun Ini

0
335

PQube (penerbit game) baru saja mengumumkan bahwa pihaknya akan merilis game BlazBlue: Central Fiction ke konsol PlayStation 4 dan PlayStation 3 wilayah Eropa pada kuartal ke 4 2016. DiĀ  Amerika Utara game ini rencananya akan dirilis pada liburan musim dingin 2016.

BlazBlue: Central Fiction yang merupakan bagian akhir dari cerita Ragna the Bloodedge ini menghadirkan fitur Story Mode (lebih dari 40 jam waktu bermain), Arcade Mode yang sudah dipoles ulang, karakter baru, sistem gameplay baru, dan yang terakhir serta tidak kalah penting adalah kekuatan masing-masing karakter yang sudah dibuat lebih seimbang.

Penasaran seperti apa penampakannya? Saksikan trailer game pada video di bawah ini.