spot_img
HomeBesideNVIDIA di CES 2017: Perlihatkan GeForce Now dan Shield TV Versi Baru

NVIDIA di CES 2017: Perlihatkan GeForce Now dan Shield TV Versi Baru

NVIDIA di CES 2017 atau Consumer Electronics Show 2017 memamerkan dua produk baru. Kedua produk ini adalah cloud gaming system yaitu GeForce Now dan versi terbaru dari NVIDIA Shield.

GeForce Now merupakan terobosan yang dibuat oleh NVIDIA untuk gamer PC. Melalui GeForce Now, kamu bisa memainkan game PC yang mungkin mustahil untuk dimainkan bahkan dinyalakan di PC milikmu. GeForce Now tidak hanya dibuat untuk Windows tapi juga Mac. Platform seperti Steam atau Origin nantinya juga dapat diakses dengan menggunakan GeForce Now.

Layanan GeForce Now akan memulai tahap early access pada bulan Maret 2017. Eits, jangan senang dulu. Untuk menggunakan layanan ini, kamu harus mempersiapkan uang langganan bulanan sebesar USD $ 25 untuk 20 jam waktu bermain, luar biasa bukan.

Fitur gratisan dari NVIDIA yaitu GeForce Experience juga akan mendapat fungsi baru. Setelah update terbaru, GeForce Experience dapat digunakan untuk livestreaming video ke Facebook.

Dari GeForce Now, Playcubic akan beralih ke NVIDIA Shield TV. Dalam acara CES 2017, NVIDIA mengungkap versi baru dari Shield TV. Keistimewaannya adalah selain design baru, Shield TV ini juga sudah didukung oleh teknologi  4K HDR. Artinya kualitas gambar dari hasil streaming NVIDIA Shield TV ini akan memiliki kualitas 4K yang tajam dan juga halus. Shield TV bisa digunakan untuk menonton film atau bermain game.

Shield TV untuk bermain game

Shield TV untuk menonton film

Versi baru Shield TV ini sudah dapat dipre-order mulai bulan Januari ini. Harga yang dipatok oleh NVIDIA adalah USD $ 199. Selain Shield TV, kamu juga akan mendapat bonus satu kontroler dan satu remote. Shield TV ini juga sudah dilengkapi oleh fitur voice command. Untuk menggunakan fitur ini, kamu harus memiliki microphone khusus yang dinamakan Nvidia Spot.

Bagaimana menurut kamu? Ada yang tertarik untuk menggunakan kedua produk baru NVIDIA di CES 2017 ini?

Aryo
Aryo
Editor Playcubic. Gamer dengan cita-cita punya PC kelas dewa. Disamping PCnya ada PS5 dan Xbox Series X
RELATED ARTICLES

Terpopuler